Blog Archive

Ternyata Umbai Cacing Pada Usus Buntu Ada Fungsinya

Sunday, November 7, 20101comments

Banyak dari kita menganggap -bahkan para ilmuwan dulu- umbai cacing hanyalah sisa dari pembentukan organ pencernaan kita yang sama sekali tidak mempunyai peranan. Diduga itu bagian tubuh yang sudah rudimenter (tersisa karena tak berguna). Tidak punah, tetapi tetap hadir, dan justru berpotensi
menimbulkan masalah.

Umbai cacing bahkan dianggap merugikan karena berpotensi menyebabkan radang usus buntu.


haxims.blogspot.com


Umbai cacing atau appendix dan anak limpa yang dahulu dianggap tidak bermanfaat, sesungguhnya memiliki keutamaan fungsi tersendiri. Melalui hasil studi yang dilakukan di Mount Sinai School of Medicine, justru organ ’sampah’ inilah yang bekerja sangat keras.

“Sejarah terdahulu menyebutkan ada beberapa bagian tubuh manusia yang dikatakan tidak bermanfaat hanya karena ilmu medis belum memahami fungsi organ-organ tersebut dengan baik,”

Dalam studi terbaru, ilmuwan telah menemukan bahwa anak limpa berperan penting dalam menyehatkan jantung yang rusak. Anak limpa menyimpan kandungan monocytes, yaitu bagian dari sel darah putih yang penting bagi sistem kekebalan tubuh dan bisa memperbaiki jaringan tubuh yang rusak.

Faktanya, anak limpa merupakan sumber monocytes yang besar. Sekira 40 hingga 50 persen monocytes tersimpan dalam anak limpa. Berdasarkan hasil penelitian, monocytes dapat memulihkan kondisi jantung setelah terkena serangan.

“Bagi penderita penyakit serangan jantung, monocytes akan membantu menyehatkan jantung dengan cara yang tepat. Jumlah monocytes yang segera terakumulasi setelah terjadinya serangan jantung akan bersirkulasi dalam darah,” kata Laitman.

“Kami menemukan jumlah monocytes yang terakumulasi dalam jantung jauh melebihi jumlah monocytes dalam sirkulasi darah,” tambahnya.

Demikian juga halnya dengan umbai cacing, organ ini pun memiliki peran tersendiri dalam organ tubuh. Umbai cacing adalah organ penyimpanan bakteri baik yang membantu proses pencernaan makanan.

Dalam situs
harunyahya.com dibahas mengenai Daftar organ vestigial yang telah dibuat oleh ahli anatomi Jerman R. Wiedersheim di tahun 1895. Daftar itu mencakup sekitar 100 organ, termasuk usus buntu dan tulang ekor. Seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan, ditemukan bahwa semua organ di dalam daftar Wiedersheim sesungguhnya memiliki fungsi-fungsi amat penting. Misalnya, ditemukan bahwa usus buntu/umbai cacing, yang dikira "organ vestigial," ternyatanya organ limfoid (penghasil zat antikuman) yang melawan infeksi-infeksi di dalam tubuh.

Organ-organ dan jaringan-jaringan penyusun tubuh lainnya—gondok, hati, limpa, usus buntu, sumsum tulang, dan sekumpulan kecil jaringan limfatik seperti amandel di tenggorokan dan tonjolan Peyer pada usus halus—juga bagian dari sistem limfatik. Mereka juga membantu tubuh melawan infeksi.
Share this article :

+ comments + 1 comments

November 28, 2010 at 11:37 AM

Subhanallah

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Reasonizer - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger